Sinata.id
  • Indeks
  • Headline
  • News
    • Nasional
    • Regional
    • Dunia
    • Pematangsiantar
    • Simalungun
  • Trending
  • Bisnis
    • Investasi
    • Keuangan
  • Sports
    • Bola
      • Liga Champions
      • Liga Inggris
      • Liga Italia
      • Liga Spanyol
  • Teknologi
    • AI
    • Aplikasi
    • Gadget
    • Game
  • Rileks
    • Gaya Hidup
    • Kesehatan
    • Entertainment
      • Seleb
    • Kolom
      • Religi
  • Wisata
No Result
View All Result
Sinata.id
No Result
View All Result
Sinata.id
No Result
View All Result
  • INDEKS
  • Headline
  • News
  • Trending
  • Regional
  • Nasional
  • Bisnis
  • Sports
  • Entertainment
  • Teknologi
  • Wisata
  • Religi

Hari Kesaktian Pancasila, Farhan Ingatkan Pemuda Jangan Lupakan Nilai Kebangsaan

Editor: Ariami Tambunan
1 Oktober 2025 | 18:04 WIB
Rubrik: Regional
farhan ingatkan generasi muda di hari kesaktian pancasila agar terus menanamkan nilai kebangsaan dan tidak melupakan makna pancasila.

Wali Kota Bandung Muhammad Farhan ingatkan generasi muda di Hari Kesaktian Pancasila agar terus menanamkan nilai kebangsaan dan tidak melupakan makna Pancasila. (Ist)

ADVERTISEMENT

Sinata.id – Wali Kota Bandung Muhammad Farhan menegaskan pentingnya momen peringatan Hari Kesaktian Pancasila sebagai ajang memperbarui komitmen seluruh anak bangsa terhadap ideologi Pancasila.

“Hari Kesaktian Pancasila adalah waktu untuk memperkuat janji kita menjaga Pancasila sebagai satu-satunya ideologi bangsa,” ujar Farhan usai memimpin upacara di Kota Bandung, Rabu (1/10/2025).

Menurutnya, meski prosesi upacara berlangsung singkat, maknanya sangat dalam. Hal itu terutama ketika seluruh peserta menutup rangkaian dengan ikrar bersama, yang baginya menjadi simbol persatuan yang nyata.

Farhan juga mengingatkan masyarakat agar tidak melupakan esensi dari dua momentum besar bangsa, yakni Hari Lahir Pancasila pada 1 Juni dan Hari Kesaktian Pancasila setiap 1 Oktober.

“Pesan dari kedua tanggal bersejarah itu jangan sampai hilang dari kehidupan kita sehari-hari. Ini fondasi penting untuk menjaga Indonesia tetap kokoh,” tegasnya.

Tak hanya bicara seremoni, Farhan menyoroti perlunya implementasi nilai-nilai Pancasila dalam keseharian masyarakat. Ia menilai, penguatan ideologi kini tidak lagi cukup hanya lewat jalur formal seperti era program P4, melainkan harus tumbuh melalui berbagai pendekatan kreatif.

Salah satu yang diapresiasinya adalah program Empat Pilar MPR RI. Farhan bahkan menyebut contoh kegiatan besar yang digagas anggota DPR RI, Nurul Arifin. “Itu langkah bagus. Kegiatan seperti ini harus muncul dari masyarakat, bukan semata instruksi dari atas,” katanya.

Farhan menekankan bahwa tantangan terbesar justru ada pada generasi muda. Di tengah derasnya arus informasi instan dari gawai, anak-anak muda Indonesia rentan melupakan nilai-nilai kebangsaan.

“Kalau anak muda terus disuguhi konten instan tanpa makna, maka Pancasila bisa tenggelam. Kita perlu hadirkan konten kreatif yang menyenangkan, tidak membosankan, tapi tetap menanamkan nilai kebangsaan,” jelasnya.

Di akhir pesannya, Farhan menegaskan harapan besarnya kepada para pemuda Bandung. Ia ingin nilai-nilai Pancasila tak hanya dihafalkan, tapi juga dihidupkan dalam tindakan nyata, mulai dari sikap gotong royong, toleransi, hingga semangat menjaga persatuan.

“Kalau generasi muda bisa menjadikan Pancasila sebagai gaya hidup, maka Indonesia akan terus berdiri tegak menghadapi zaman,” pungkasnya. (A46)

Tags: Hari Kesaktian PancasilaKota BandungMuhammad Farhan

Berita Terkait

polda sumut perkuat sinergi, humas gelar family gathering bersama wartawan
Regional

Polda Sumut Perkuat Sinergi, Humas Gelar Family Gathering Bersama Wartawan

Editor: Zainal Efendi
22 November 2025 | 13:51 WIB

Sinata.id - Bidang Humas Polda Sumatera Utara menggelar family gathering bersama puluhan wartawan unit Polda Sumut di Kembar Cafe, Medan,...

Baca SelengkapnyaDetails
satgas preemtif polres pakpak bharat sosialisasikan keselamatan lalu lintas di desa sibagindar
Regional

Dari Kota Salak ke Sibagindar, Satgas Operasi Zebra Toba Gelar Sosialisasi Keselamatan

Editor: Tumpal Pandapotan
21 November 2025 | 19:25 WIB

Pakpak Bharat,Sinata.id - Kegiatan Operasi Zebra Toba 2025 terus berlanjut memasuki hari kelima. Pada Jumat, 21 November 2025, jajaran Satgas...

Baca SelengkapnyaDetails
bupati taput jonius taripar hutabarat menerima penghargaan lomba inovasi di halaman kantor gubernur sumut, medan, rabu 19 november 2025.
Regional

Tapanuli Utara Raih Juara III Inovasi Sumut

Editor: Messi
21 November 2025 | 12:27 WIB

Taput, Sinata.id- Bupati Taput Jonius Taripar Hutabarat menerima penghargaan Lomba Inovasi. Taput meraih Juara III kategori perangkat daerah kabupaten kota....

Baca SelengkapnyaDetails
ilustrasi, sekolah rakyat.
Regional

Lokasi Baru Sudah Diajukan, Survei Sekolah Rakyat di Toba Belum Juga Dimulai

Editor: Messi
21 November 2025 | 12:24 WIB

Toba, Sinata.id- Pemerintah Kabupaten Toba (Pemkab Toba) harap-harap cemas setelah dua bulan mengirimkan proposal pembangunan sekolah rakyat kepada Kementerian Sosial...

Baca SelengkapnyaDetails
pemkab toba matangkan persiapan tobamar 2025 untuk gelaran akhir pekan.
Regional

Pemkab Toba Matangkan Persiapan Tobamar 2025, Untuk Gelaran Akhir Pekan

Editor: Messi
21 November 2025 | 12:22 WIB

Toba, Sinata.id- Pemerintah Kabupaten Toba menggelar rapat persiapan pelaksanaan kegiatan Tobamar 2025 pada Rabu, 19 November 2025, bertempat di Ruang...

Baca SelengkapnyaDetails

Berita Terbaru

Pematangsiantar

PKB Siantar Dukung Hariman Tua Dibata Siregar di Muswil PKB Sumut

22 November 2025 | 13:59 WIB
Regional

Polda Sumut Perkuat Sinergi, Humas Gelar Family Gathering Bersama Wartawan

22 November 2025 | 13:51 WIB
News

Polsek Bilah Hulu Bekuk Pembawa Sabu 2,43 Gram di Jalan Lintas

22 November 2025 | 13:42 WIB
News

RS Mayapada Miliki Fasilitas Mewah, Namun Tetap Ramah Terhadap Kelas Bawah

22 November 2025 | 10:45 WIB
Nasional

Anggota DPR RI: Kasus Bom SMAN 72 Akibat Hilangnya Referensi Nilai di Sekolah

22 November 2025 | 09:11 WIB
Religi

Kunci Hidup Kekal, Pertumbuhan Rohani, dan Ketaatan Sejati

22 November 2025 | 05:54 WIB
Religi

El Khay — Allah Yang Hidup yang Menjawab Seruan Umat-Nya

22 November 2025 | 05:52 WIB
News

Dwinanda Linchia Levi Ternyata Dosen Brilian dan Punya Jejak Akademik Gemilang

21 November 2025 | 21:33 WIB
News

Terungkap! Dwinanda Linchia Levi dan AKBP Basuki “Living Together” Bertahun-tahun

21 November 2025 | 21:18 WIB
News

‘Pecah Jantung’ Jadi Dugaan Awal Kematian Dwinanda Linchia Levi

21 November 2025 | 20:59 WIB
News

Istirahat di Bawah Pohon Berujung Tragis, Pasutri Tewas Tertimpa Batang Lamtoro

21 November 2025 | 20:43 WIB
News

Isi Konten Video Viral Nabila 1 vs 7 Akhirnya Terungkap, Ini Detailnya…

21 November 2025 | 20:30 WIB
  • Indeks
  • Pedoman
  • Privacy
  • Redaksi
  • ToS
  • News Map
  • Site Map
Seedbacklink

© 2025

logo sinata id new


PT. SINAR KEADILAN UTAMA (SINATA)
Jl. Merpati V No 2, Kelurahan Pesanggrahan, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, 12320.

ALAMAT REDAKSI
Jl. Pdt. Justin Sihombing No. 162, Kelurahan Siopat Suhu, Kecamatan Siantar Timur, Pematangsiantar, 21139, Sumatera Utara.

📧 redaksisinata @ gmail.com

No Result
View All Result
  • Indeks
  • Headline
  • News
    • Nasional
    • Regional
    • Dunia
    • Pematangsiantar
    • Simalungun
  • Trending
  • Bisnis
    • Investasi
    • Keuangan
  • Sports
    • Bola
      • Liga Champions
      • Liga Inggris
      • Liga Italia
      • Liga Spanyol
  • Teknologi
    • AI
    • Aplikasi
    • Gadget
    • Game
  • Rileks
    • Gaya Hidup
    • Kesehatan
    • Entertainment
      • Seleb
    • Kolom
      • Religi
  • Wisata

© 2025

logo sinata id new


PT. SINAR KEADILAN UTAMA (SINATA)
Jl. Merpati V No 2, Kelurahan Pesanggrahan, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, 12320.

ALAMAT REDAKSI
Jl. Pdt. Justin Sihombing No. 162, Kelurahan Siopat Suhu, Kecamatan Siantar Timur, Pematangsiantar, 21139, Sumatera Utara.

📧 redaksisinata @ gmail.com