Sinata.id
  • Indeks
  • Headline
  • News
    • Nasional
    • Regional
    • Dunia
    • Pematangsiantar
    • Simalungun
  • Trending
  • Bisnis
    • Investasi
    • Keuangan
  • Sports
    • Bola
      • Liga Champions
      • Liga Inggris
      • Liga Italia
      • Liga Spanyol
  • Teknologi
    • AI
    • Aplikasi
    • Gadget
    • Game
  • Rileks
    • Gaya Hidup
    • Kesehatan
    • Entertainment
      • Seleb
    • Kolom
      • Religi
  • Wisata
No Result
View All Result
Sinata.id
No Result
View All Result
Sinata.id
No Result
View All Result
  • INDEKS
  • Headline
  • News
  • Trending
  • Regional
  • Nasional
  • Bisnis
  • Sports
  • Entertainment
  • Teknologi
  • Wisata
  • Religi

Razman Nasution Ajukan Banding Usai Divonis 1,5 Tahun Bui

Editor: Tumpal Pandapotan
11 Oktober 2025 | 11:31 WIB
Rubrik: Nasional
razman nasution pakai kemeja kuning. ist

Razman Nasution pakai kemeja kuning. ist

 
ADVERTISEMENT

Jakarta, Sinata.id – Pengacara Razman Arif Nasution secara resmi mengajukan banding atas vonis 1,5 tahun penjara dan denda Rp 200 juta subsider 3 bulan kurungan yang dijatuhkan kepadanya dalam kasus pencemaran nama baik terhadap Hotman Paris Hutapea.

Meski menyatakan menghormati putusan Pengadilan Negeri Jakarta Utara tersebut, Razman menilai vonisnya tidak relevan dan berharap mendapat keadilan di tingkat banding.

“Kami sudah memutuskan melakukan upaya hukum banding dan banding sudah disampaikan. Kita tunggu putusan dari hakim Pengadilan Tinggi DKI,” ujar Razman di Kramat, Jakarta Pusat, Jumat (10/10/2025).

Dalam pernyataannya, Razman mempertanyakan relevansi vonisnya. Ia membandingkan hukuman yang diterimanya dengan terdakwa utama dalam kasus yang sama, Iqlima Kim, yang hanya dihukum 6 bulan penjara percobaan.

“Kenapa saya katakan tidak relevan? Karena disebut di situ saya bersama-sama dengan terdakwa Iqlima Kim. Dan Iqlima Kim dihukum 6 bulan penjara dengan masa percobaan 12 bulan,” ujarnya.

Razman menduga, ketegangan yang terjadi selama persidangan, termasuk keributan pada 6 Februari 2025, mempengaruhi majelis hakim.

“Mungkin Ibu Ketua Majelis dan hakim anggota masih agak marah ke saya karena kejadian itu. Maka saya maklumi,” tambahnya.

Razman beralasan ketidakhadirannya dalam sidang pembacaan vonis disebabkan oleh kondisi kesehatannya. Ia sedang menjalani perawatan untuk vertigo dan GERD di Penang, Malaysia, dan menepis klaim jaksa bahwa ia tidak memiliki izin medis.

“Bagi saya kesehatan itu nomor satu,” tegasnya.

Di kesempatan yang sama, Razman juga menyampaikan permohonan maaf terbuka kepada sejumlah lembaga peradilan, termasuk Mahkamah Agung (MA) dan Komisi Yudisial (KY), atas keributan yang terjadi di ruang sidang.

Ia berharap konfliknya dengan Hotman Paris Hutapea yang berlarut-larut dapat diakhiri.

“Saya pikir ini sudah enough, selesai. Mulai hari ini, tolong jangan tanyai saya urusan Hotman. Saya fokus ke kesehatan dan kerjaan,” pungkas Razman. (A58)

Berita Terkait

cctv inara rusli jadi buruan warganet usai heboh “nabila 1 vs 7”. publik ramai mencari link video yang diklaim berdurasi dua jam.
News

Link Video CCTV Inara Rusli Viral Diduga Disebar Anonim, Warganet Serbu Telegram dan TikTok

Editor: Zainal Efendi
27 November 2025 | 02:29 WIB

Sinata.id - Setelah jagat maya selama berhari-hari digulung kontroversi viral “Nabila 1 vs 7”, kini publik seperti berpindah haluan dan...

Baca SelengkapnyaDetails
belum reda geger publik soal “nabila 1 vs 7”, lini masa medsos kembali meledak. kali ini, giliran link cctv inara rusli menduduki puncak pencarian.
News

Link Video CCTV Inara Rusli Ramai Diburu, Efek Domino Hebohnya ‘Nabila 1 vs 7′

Editor: Zainal Efendi
27 November 2025 | 01:04 WIB

Sinata.id - Belum reda geger publik soal kasus “Nabila 1 vs 7”, lini masa media sosial kembali meledak. Kali ini,...

Baca SelengkapnyaDetails
bencana longsor dan banjir bandang melanda kota sibolga setelah hujan ekstrem dua hari berturut-turut.
News

Update: Kota Sibolga Luluh Lantak, Tim SAR Kerja Nonstop

Editor: Zainal Efendi
26 November 2025 | 23:22 WIB

Sinata.id - Enam titik longsor besar serempak mengguncang Kota Sibolga setelah hujan dua hari tanpa henti, menewaskan lima warga, merusak...

Baca SelengkapnyaDetails
tsunami darat menerjang desa panggugunan, pakkat, humbang hasundutan (humbahas), menyeret warga, dan menyebabkan 11 orang hilang.
News

‘Tsunami Darat’ Terjang Humbahas: Desa Digulung Air Bah, 11 Warga Hilang

Editor: Zainal Efendi
26 November 2025 | 23:01 WIB

Sinata.id - "Tsunami darat" menerjang Desa Panggugunan, Pakkat, Humbang Hasundutan, Rabu (26/11/2025) siang, menggulung rumah, menyeret warga, dan menyebabkan 11...

Baca SelengkapnyaDetails
sumatera utara dikepung rentetan bencana alam selama tiga hari terakhir berubah menjadi situasi darurat besar-besaran.
News

BREAKING NEWS: Sumatera Utara Dikepung 86 Bencana

Editor: Zainal Efendi
26 November 2025 | 21:23 WIB

Sinata.id - Sumatera Utara dikepung rentetan bencana alam selama tiga hari terakhir berubah menjadi situasi darurat besar-besaran. Hujan tanpa henti,...

Baca SelengkapnyaDetails
  • Indeks
  • Pedoman
  • Privacy
  • Redaksi
  • ToS
  • News Map
  • Site Map
Seedbacklink

© 2025

logo sinata id new


PT. SINAR KEADILAN UTAMA (SINATA)
Jl. Merpati V No 2, Kelurahan Pesanggrahan, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, 12320.

ALAMAT REDAKSI
Jl. Pdt. Justin Sihombing No. 162, Kelurahan Siopat Suhu, Kecamatan Siantar Timur, Pematangsiantar, 21139, Sumatera Utara.

📧 redaksisinata @ gmail.com

No Result
View All Result
  • Indeks
  • Headline
  • News
    • Nasional
    • Regional
    • Dunia
    • Pematangsiantar
    • Simalungun
  • Trending
  • Bisnis
    • Investasi
    • Keuangan
  • Sports
    • Bola
      • Liga Champions
      • Liga Inggris
      • Liga Italia
      • Liga Spanyol
  • Teknologi
    • AI
    • Aplikasi
    • Gadget
    • Game
  • Rileks
    • Gaya Hidup
    • Kesehatan
    • Entertainment
      • Seleb
    • Kolom
      • Religi
  • Wisata

© 2025

logo sinata id new


PT. SINAR KEADILAN UTAMA (SINATA)
Jl. Merpati V No 2, Kelurahan Pesanggrahan, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, 12320.

ALAMAT REDAKSI
Jl. Pdt. Justin Sihombing No. 162, Kelurahan Siopat Suhu, Kecamatan Siantar Timur, Pematangsiantar, 21139, Sumatera Utara.

📧 redaksisinata @ gmail.com