Sinata.id
  • Indeks
  • Headline
  • News
    • Nasional
    • Regional
    • Dunia
    • Pematangsiantar
    • Simalungun
  • Trending
  • Bisnis
    • Investasi
    • Keuangan
  • Sports
    • Bola
      • Liga Champions
      • Liga Inggris
      • Liga Italia
      • Liga Spanyol
  • Teknologi
    • AI
    • Aplikasi
    • Gadget
    • Game
  • Rileks
    • Gaya Hidup
    • Kesehatan
    • Entertainment
      • Seleb
    • Kolom
      • Religi
  • Wisata
No Result
View All Result
Sinata.id
No Result
View All Result
Sinata.id
No Result
View All Result
  • INDEKS
  • Headline
  • News
  • Trending
  • Regional
  • Nasional
  • Bisnis
  • Sports
  • Entertainment
  • Teknologi
  • Wisata
  • Religi

KONI Dairi Run 5K: Ribuan Pelajar Tumpah Ruah di Jalanan Sidikalang

Editor: Ariami Tambunan
25 Oktober 2025 | 15:19 WIB
Rubrik: Regional
ribuan pelajar semarakkan koni dairi run 5k di sidikalang. polres dairi siagakan 100 personel jaga keamanan jalur lomba.

Ribuan pelajar semarakkan KONI Dairi Run 5K di Sidikalang. Polres Dairi siagakan 100 personel jaga keamanan jalur lomba. (Dok. Polres Dairi)

Sinata.id — Ribuan pelajar berseragam olahraga tumpah ruah di jalanan pusat Kota Sidikalang dalam ajang KONI Dairi Run 5K, lomba lari bergengsi yang digelar untuk pelajar SD, SLTP, hingga SLTA se-Kabupaten Dairi dan Pakpak Bharat.

Start dimulai Sabtu pagi (25/10/2025) di depan Kantor Bupati Dairi, sementara garis finis berada di Stadion Panji Sidikalang. Sorak-sorai para peserta dan tepuk tangan warga yang menonton di sepanjang rute menambah semangat kompetisi yang kental dengan nuansa sportivitas dan kebersamaan.

Pengamanan Ketat

Demi memastikan jalannya kegiatan berjalan aman dan tertib, Polres Dairi menurunkan kekuatan penuh. Sekitar 100 personel gabungan diterjunkan di titik-titik strategis sepanjang lintasan lomba.

Kapolres Dairi AKBP Otniel Siahaan, memimpin langsung pengamanan, didampingi Kabag Ops AKP Luhut Bapit Sihombing, Kasat Lantas AKP Aswin Irwan, Kasat Binmas IPTU G. Limbong, serta personel gabungan dari berbagai satuan.

Tidak hanya kepolisian, Dinas Perhubungan dan Satpol PP Kabupaten Dairi juga ikut terlibat, memastikan arus lalu lintas tetap terkendali dan masyarakat tetap bisa beraktivitas dengan lancar.

Baca Juga: Senyum Manis Pria di Labura Dibalas Borgol

Ribuan Pelajar Jadi Peserta

Ajang olahraga ini benar-benar menyedot antusiasme luar biasa. Total 1.120 peserta tercatat ikut berlari, dengan rincian 230 peserta tingkat SD, 392 peserta tingkat SLTP, dan 498 peserta tingkat SLTA. Para pelajar tampak bersemangat, beberapa bahkan datang lebih pagi dari waktu yang dijadwalkan demi bisa melakukan pemanasan bersama.

Acara dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati Dairi, Wahyu Daniel Sagala, yang didampingi Ketua KONI Kabupaten Dairi M. Manik, Kadis Pariwisata Rahmad Munthe, dan Ketua Panitia Henri Purba. Dalam sambutannya, mereka menekankan pentingnya olahraga sebagai sarana membangun karakter generasi muda yang tangguh dan berdaya saing.

Kapolres Dairi AKBP Otniel Siahaan menegaskan, keterlibatan kepolisian bukan hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga sebagai bentuk dukungan terhadap dunia olahraga di daerah.

1 2 Halaman Selanjutnya »
Tags: AKBP Otniel SiahaanKabupaten DairiKabupaten Pakpak BharatKomite Olahraga Nasional Indonesia (KONI)

Berita Terkait

harga cabai merah murah di medan, anjlok dari rp55 ribu menjadi rp35 ribu per kilogram berkat intervensi pasar yang dilakukan di pasar petisah.
Regional

Cabai Merah Murah di Medan Bikin Warga Serbu Lapak Pedagang

Editor: Ariami Tambunan
25 Oktober 2025 | 19:48 WIB

Sinata.id - Pasar Tradisional Petisah, Medan, Sabtu pagi (25/10/2025), tampak lebih ramai dari biasanya. Wajah-wajah para ibu rumah tangga terlihat...

Baca SelengkapnyaDetails
perayaan hari ulos nasional di samosir. dok pemkab samosir
Regional

Perayaan Hari Ulos Nasional di Samosir Dimeriahkan Lomba Musik dan Tari Tradisional

Editor: Redaksi Sinata 2
25 Oktober 2025 | 11:44 WIB

Samosir, Sinata.id - Pemerintah Kabupaten Samosir, melalui Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora), menggelar perayaan Hari Ulos Nasional bertajuk “Merayakan...

Baca SelengkapnyaDetails
tmmd ke 126 di kabupaten tapanuli tengah. ist
Regional

Bupati Tapteng dan Asops Kasad Tinjau Program TMMD ke-126 di Kecamatan Lumut dan Sibabangun

Editor: Redaksi Sinata 2
25 Oktober 2025 | 11:19 WIB

Tapteng, Sinata.id - Bupati Tapteng Masinton Pasaribu bersama Asisten Operasi Kepala Staf Angkatan Darat (Asops Kasad) Mayjen TNI Aminton Manurung...

Baca SelengkapnyaDetails
kepala badan keuangan dan aset daerah (bkad) sumatera utara timur tumanggor menegaskan, dana kas pemerintah provinsi sumatera utara (pemprovsu) per 21 oktober 2025 tercatat sebesar rp990 miliar. dana itu dipastikan seluruhnya tersimpan di rekening kas umum daerah (rkud) pada bank sumut.
Regional

Kas Pemprovsu Rp 990 Miliar Dipastikan Seluruhnya di Bank Sumut

Editor: RP
25 Oktober 2025 | 10:44 WIB

Medan, Sinata.id - Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Sumatera Utara Timur Tumanggor menegaskan, dana kas Pemerintah Provinsi Sumatera...

Baca SelengkapnyaDetails
pemerintah provinsi sumatera utara (pemprovsu) perluas program desa anti korupsi tahun 2025-2026 di seluruh kabupaten dan kota.
Regional

Program Desa Anti Korupsi 2025–2026 Diperluas

Editor: RP
24 Oktober 2025 | 16:36 WIB

Medan, Sinata.id - Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprovsu) perluas program Desa Anti Korupsi Tahun 2025-2026 di seluruh kabupaten dan kota....

Baca SelengkapnyaDetails
  • Indeks
  • Pedoman
  • Privacy
  • Redaksi
  • ToS
  • News Map
  • Site Map
Seedbacklink

© 2025

logo sinata id new


PT. SINAR KEADILAN UTAMA (SINATA)
Jl. Merpati V No 2, Kelurahan Pesanggrahan, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, 12320.

ALAMAT REDAKSI
Jl. Pdt. Justin Sihombing No. 162, Kelurahan Siopat Suhu, Kecamatan Siantar Timur, Pematangsiantar, 21139, Sumatera Utara.

📧 redaksisinata @ gmail.com

No Result
View All Result
  • Indeks
  • Headline
  • News
    • Nasional
    • Regional
    • Dunia
    • Pematangsiantar
    • Simalungun
  • Trending
  • Bisnis
    • Investasi
    • Keuangan
  • Sports
    • Bola
      • Liga Champions
      • Liga Inggris
      • Liga Italia
      • Liga Spanyol
  • Teknologi
    • AI
    • Aplikasi
    • Gadget
    • Game
  • Rileks
    • Gaya Hidup
    • Kesehatan
    • Entertainment
      • Seleb
    • Kolom
      • Religi
  • Wisata

© 2025

logo sinata id new


PT. SINAR KEADILAN UTAMA (SINATA)
Jl. Merpati V No 2, Kelurahan Pesanggrahan, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, 12320.

ALAMAT REDAKSI
Jl. Pdt. Justin Sihombing No. 162, Kelurahan Siopat Suhu, Kecamatan Siantar Timur, Pematangsiantar, 21139, Sumatera Utara.

📧 redaksisinata @ gmail.com

Sinata.id