Sinata.id – Siti Solihah (32), warga Semampir, Sedati, seorang wanita PSK MiChat Sidoarjo ditemukan tewas di sebuah kamar hotel kawasan Bypass Juanda, Jumat (14/11/2025) dini hari. Korban diduga kuat dibunuh oleh pria yang tak lain adalah pelanggannya sendiri, usai terjadi cekcok soal bayaran jasa open BO.
Kanit Pidum Polresta Sidoarjo, Iptu Patria, mengungkapkan pelaku datang ke hotel tanpa membawa uang sepeser pun untuk membayar jasa korban.
Situasi itu memicu adu mulut yang berujung pada kekerasan fatal.
“Pelaku memang tidak membawa uang untuk membayar jasa open BO tersebut,” ujar Iptu Patria, Selasa (18/11/2025).
Baca Juga: PSK MiChat Sidoarjo Ditemukan Tewas, Forensik Ungkap Leher Remuk dan Tulang Lidah Patah
Dari hasil pemeriksaan sementara, pelaku sehari-hari bekerja sebagai tenaga lepas (freelancer) di bidang cleaning service.
Kondisi ekonomi yang terhimpit diduga menjadi salah satu pemicu emosi pelaku hingga nekat menghabisi nyawa korban.
Peristiwa mengenaskan itu terjadi di Hotel Global Inn (jaringan OYO) yang berada di Jalan Raya Bypass Juanda, Desa Semambung, Kecamatan Gedangan, Sidoarjo, sekitar waktu dini hari.
Saat itu, pasangan ini awalnya masuk seperti tamu biasa sebelum akhirnya cekcok terdengar dari dalam kamar.
Beberapa saat kemudian, korban ditemukan dalam kondisi tak bernyawa di dalam kamar hotel.
Di tubuhnya terdapat indikasi kuat bekas kekerasan fisik yang mengarah pada dugaan pembunuhan.