Simalungun, Sinata.id – Masyarakat Dusun Hubuan, Nagori Bosar Galugur, Kecamatan Tanah Jawa, Kabupaten Simalungun, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Desa Bosar Galugur atas pembangunan jalan Lapen yang telah selesai dikerjakan di wilayah mereka.
Jalan yang dibangun menghubungkan Dusun Hubuan dengan wilayah luar desa, dan selama ini menjadi akses utama masyarakat untuk transportasi harian. Warga menilai pembangunan tersebut sangat membantu kelancaran aktivitas warga.
“Penantian sekian lama akhirnya terjawab. Jalan Huta II Hubuan kini sudah dilapisi Lapen, dan ini sangat memudahkan aktivitas kami. Kami ucapkan terima kasih kepada Pemerintah Desa dan Kabupaten,” ujar Supriono, warga setempat, Sabtu (10/5/2025). Ia juga menambahkan bahwa warga siap mendukung seluruh program pembangunan desa ke depan.
Selain masyarakat, sejumlah unsur desa juga memberikan tanggapan positif. Babinsa Kopda L Siahaan, Ketua Maujana Bosar Galugur Ramot Silalahi, Anggota Maujana Huta II Hubuan Hotman Simamora, dan Pendamping Lokal Desa (PLD) Piter Siahaan menyatakan bahwa pembangunan ini dapat terealisasi berkat Dana Desa yang dikucurkan oleh pemerintah pusat serta hasil kesepakatan dalam musyawarah dusun.
“Kami sebagai aparat keamanan desa, maujana, dan pendamping desa akan terus mengawasi jalannya pembangunan agar manfaatnya benar-benar dirasakan masyarakat,” ujar mereka bersama.
Kepala Desa Bosar Galugur, Pahotan Manurung, mengatakan bahwa pembangunan jalan Lapen ini dilaksanakan berdasarkan hasil musyawarah dusun dan desa.
Ia juga mengimbau dusun lain yang belum tersentuh pembangunan untuk bersabar, karena perbaikan akan dilakukan secara bertahap sesuai perencanaan.
“Jalan ini dibangun melalui proses musyawarah. Untuk dusun lain yang belum diperbaiki, harap bersabar karena pembangunan akan kita lakukan secara bergilir,” kata Pahotan.
Sementara itu, Pelaksana Kegiatan Desa, Raimon Sinaga, menjelaskan bahwa wilayah Desa Bosar Galugur cukup luas, sehingga pembangunan fisik membutuhkan kerja sama dan partisipasi aktif dari masyarakat.
“Kami berharap seluruh warga saling mendukung dan memahami proses pembangunan desa. Dengan kerja sama, pembangunan dapat berjalan lebih cepat dan merata,” ujarnya. (*)