Sinata.id
  • Indeks
  • Headline
  • News
    • Nasional
    • Regional
    • Dunia
    • Pematangsiantar
    • Simalungun
  • Trending
  • Bisnis
    • Investasi
    • Keuangan
  • Sports
    • Bola
      • Liga Champions
      • Liga Inggris
      • Liga Italia
      • Liga Spanyol
  • Teknologi
    • AI
    • Aplikasi
    • Gadget
    • Game
  • Rileks
    • Gaya Hidup
    • Kesehatan
    • Entertainment
      • Seleb
    • Kolom
      • Religi
  • Wisata
No Result
View All Result
Sinata.id
No Result
View All Result
Sinata.id
No Result
View All Result
  • INDEKS
  • Headline
  • News
  • Trending
  • Regional
  • Nasional
  • Bisnis
  • Sports
  • Entertainment
  • Teknologi
  • Wisata
  • Religi

Komisi I DPRD Pematangsiantar Minta OPD Kelola APBD 2026 Tepat Sasaran

Editor: Fetra Tumanggor
25 November 2025 | 20:46 WIB
Rubrik: Pematangsiantar
ketua komisi i robin januarto manurung didampingi wakil ketua ilhamsyah sinaga dan sekretaris abraham lumban tobing. (foto: winata/fetra tumanggor)

Ketua Komisi I Robin Januarto Manurung didampingi Wakil Ketua Ilhamsyah Sinaga dan Sekretaris Abraham Lumban Tobing. (Foto: Winata/Fetra Tumanggor)

ADVERTISEMENT

Pematangsiantar, Sinata.id – Komisi I DPRD Kota Pematangsiantar meminta setiap Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemko Siantar dapat mengelola anggaran APBD 2026 dengan tepat sasaran.

Permintaan ini disampaikan dalam rapat  dengan mitra kerja
komisi pembahasan program dan
kegiatan perangkat daerah mitra kerja komisi pada Ranperda Kota Pematangsiantar tentang APBD Tahun Anggaran 2026.

Rapat ini dipimpin Ketua Komisi I Robin Manurung didampingi Wakil Ketua Ilhamsyah Sinaga dan Wakil Ketua Abraham Lumbantobing, di ruang rapat Komisi I, Gedung DPRD Pematangsiantar, Senin (24/11/2025).

Rapat ini merupakan hari kedua pembahasan APBD tahun 2026. Ada enam OPD yang hadir yang menjadi mitra kerja Komisi I.

Keenam OPD yang mengikuti Rapat kerja dengan komisi I yakni :
1. Dinas Kepedudukan dan Catatan sipil (Dukcapil).
2. Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana
3. Camat se-Kota Pematangsiantar (8 camat)
4. Dinas Arsip dan Perpustakaan
5. Inspektorat
6. Sekretariat Daerah

Kadis Dukcapil SM Ulina Girsang mengatakan Dinas Dukcapil mengurus akta warga masyarakat sejak lahir dan meninggal dunia.

Kata Ulina, dalam mengelola kegiatan, Dinas Dukcapil harus dilengkapi dengan fasilitas lengkap.

“Karena itu kami berharap agar anggaran pada Dinas Dukcapil lebih diperhatikan lagi,” katanya.

Menanggapi keterangan dan harapan Kadis Dukcapil, Ketua Komisi I memaparkan rapat ditujukan memperbaiki dan menyempurnakan program dengan kegiatan dengan dana anggaran. Sehingga program kegiatan selaras dengan pendanaannya.

Saat rapat dengan Dinas PPKB, Komisi I berharap Kepala Dinas Aulia agar lebih meningkatkan kinerja pegawai. Hal itu mengingat Dinas PPKB langsung bersentuhan dengan masyarakat.

Sementara itu dalam rapat dengan seluruh camat, Komisi I menegaskan agar seluruh camat benar-benar melaksanakan program kerja yang lebih prioritas.

Komisi I meminta program kegiatan yang akan dilakukan pada tahun 2026 lebih ditingkatkan dan mendahulukan program ketahanan pangan bagi daerah yang memiliki wilayah pertanian.

Ketua Komisi I beserta anggota juga menyoroti keberadaan Rukun Tangga dan Rukun Warga (RT/RW) agar di tata kembali, karena hal itu juga menyangkut tentang pendistribusian sejumlah bantuan kepada masyarakat yang tidak mampu.

Pendataan warga masyarakat yang akan menerima bantuan dari pemerintah agar benar-benar dilaksanakan dan diselaraskan dengan pihak instansi lainnya. Sehingga tidak ada lagi informasi yang negatif dan viral terkait bantuan – bantuan dari pemerintah.

Sementara itu, Kadis Arsip dan Perpustakaan berharap kepada DPRD agar mendukung program kegiatan pelayanan terhadap pengunjung disabilitas . Mengingat fasilitas gedung arsip dan perpustakaan saat ini (kondisi bertangga) agar dilakukan pembenahan.

Dalam rapat dengan Inspektorat, Komisi I berharap agar tim auditor bersikap profesional dalam melaksanakan tupoksinya.

Pendampingan terhadap OPD terkhusus dalam hal penggunaan anggaran agar lebih ditingkatkan, sehingga serapan dana yang ada di setiap OPD dapat berjalan dengan baik dan benar.

Rapat Kerja Komisi I dengan Sekretariat Daerah dan 9 bagian, Komisi I berharap Sekda melakukan pengawasan terhadap program kegiatan dengan jumlah dana anggaran yang akan dipergunakan.

Di hadapan Sekda dan seluruh kepala bagian, Komisi I mengimbau agar program kegiatan yang akan dilakukan oleh seluruh kabag supaya diselaraskan dengan dana yang akan ditetapkan pada APBD 2026.

Sehingga pada akhir tahun penyerapan anggaran dapat tercapai dengan baik dan benar. []

Tags: DPRD PematangsiantarOrganisasi Perangkat Daerah (OPD)

Berita Terkait

wakil ketua dprd pematangsiantar frengki boy saragih, s.t, saat melakukan sosialisasi peraturan daerah (sosper) khususnya peraturan daerah nomor 11 tahun 2012 tentang pengelolaan sampah, yang diadakan di jl. karsim, kelurahan tanjung pinggir, kecamatan siantar martoba, pematangsiantar, sabtu (18/10/2025). (foto: sinata/fetra tumanggor)
News

Wakil Ketua DPRD Pematangsiantar Frengki Boy Saragih: Sampah Tanggung Jawab Bersama

Editor: Fetra Tumanggor
18 Oktober 2025 | 16:25 WIB

Pematangsiantar, Sinata.id - Wakil Ketua DPRD Kota Pematangsiantar, Frengki Boy Saragih, S.T, mengajak masyarakat untuk bertanggung jawab terhadap sampah masing-masing....

Baca SelengkapnyaDetails
bupati tapanuli tengah dilaporkan ke kejati sumut, dprd soroti dugaan penyalahgunaan anggaran rp3 miliar
Regional

Bupati Tapteng Dilaporkan ke Kejati Sumut Terkait Dugaan Penyalahgunaan Anggaran

Editor: Zainal Efendi
3 September 2025 | 17:45 WIB

Tapteng, Sinata.id - Sejumlah anggota DPRD Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng) resmi melaporkan Bupati Masinton Pasaribu ke Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara....

Baca SelengkapnyaDetails
dprd bongkar borok pemerintah pematangsiantar setelah menemukan ketidaksesuaian data dalam laporan keterangan pertanggungjawaban.
Pematangsiantar

Data LKPj Tak Sinkron, DPRD Bongkar Borok Kinerja Pemerintah Kota Siantar

Editor: Tumpal Pandapotan
17 Mei 2025 | 08:37 WIB

Pematangsiantar, Sinata.id - DPRD Pematangsiantar menyoroti kinerja pemerintah kota setelah menemukan ketidaksesuaian data dalam Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPj) Wali Kota...

Baca SelengkapnyaDetails
pansus dprd kota pematangsiantar untuk lkpj wali kota siantar 2024 akan membahas lkpj dengan pimpinan opd.
Pematangsiantar

Bahas LKPJ Wali Kota Siantar 2024, Pansus DPRD Akan Fokus Pada Capaian Kinerja

Editor: Redaksi Sinata
23 April 2025 | 16:52 WIB

Pematangsiantar, Sinata.id - Panitia Khusus DPRD Kota Pematangsiantar untuk Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Walikota Pematangsiantar Tahun Anggaran 2024 (Pansus LKPJ)...

Baca SelengkapnyaDetails

Berita Terbaru

Pematangsiantar

Komisi I DPRD Pematangsiantar Minta OPD Kelola APBD 2026 Tepat Sasaran

25 November 2025 | 20:46 WIB
News

Ini Titik Terparah Longsor Sibolga, Jumlah Korban Diduga Masih Bertambah

25 November 2025 | 20:28 WIB
News

Ini 6 Titik Longsor Sibolga, Korban Hilang dan Tewas Bermunculan

25 November 2025 | 20:13 WIB
Pematangsiantar

Terkuak, Korban Bencana Lambat Terima Bantuan Karena Camat Lamban Berikan Data

25 November 2025 | 19:58 WIB
News

Madina Dikepung Air Bah Setinggi Atap Rumah, 1.200 Keluarga Mengungsi Massal

25 November 2025 | 19:53 WIB
News

Babak Baru Kasus Kematian Dwinanda Linchia Levi, Istri AKBP Basuki Diperiksa, Terancam Dipecat!

25 November 2025 | 19:27 WIB
Pematangsiantar

Lantai dan Kanopi Mulai Terpasang, Kios Darurat Pasar Horas Dikebut

25 November 2025 | 19:18 WIB
Simalungun

Bupati Simalungun Kukuhkan Pengurus Baznas 2023–2028

25 November 2025 | 19:10 WIB
Simalungun

Bunda PAUD Simalungun Ajak Bangun Generasi Sehat, Cerdas Berkarakter dan Berakhlak Mulia

25 November 2025 | 19:04 WIB
Nasional

Menteri Mukhtarudin: Tak Ada Toleransi bagi Pejabat yang Meloloskan PMI Ilegal

25 November 2025 | 19:01 WIB
News

Skandal Suap Proyek OKU: 4 Tersangka Baru Dibekuk, Total Jadi 10 Orang

25 November 2025 | 18:58 WIB
Pematangsiantar

Pokmas Tupado Gelar Pelatihan Menjahit Dasar untuk Warga

25 November 2025 | 18:48 WIB
  • Indeks
  • Pedoman
  • Privacy
  • Redaksi
  • ToS
  • News Map
  • Site Map
Seedbacklink

© 2025

logo sinata id new


PT. SINAR KEADILAN UTAMA (SINATA)
Jl. Merpati V No 2, Kelurahan Pesanggrahan, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, 12320.

ALAMAT REDAKSI
Jl. Pdt. Justin Sihombing No. 162, Kelurahan Siopat Suhu, Kecamatan Siantar Timur, Pematangsiantar, 21139, Sumatera Utara.

📧 redaksisinata @ gmail.com

No Result
View All Result
  • Indeks
  • Headline
  • News
    • Nasional
    • Regional
    • Dunia
    • Pematangsiantar
    • Simalungun
  • Trending
  • Bisnis
    • Investasi
    • Keuangan
  • Sports
    • Bola
      • Liga Champions
      • Liga Inggris
      • Liga Italia
      • Liga Spanyol
  • Teknologi
    • AI
    • Aplikasi
    • Gadget
    • Game
  • Rileks
    • Gaya Hidup
    • Kesehatan
    • Entertainment
      • Seleb
    • Kolom
      • Religi
  • Wisata

© 2025

logo sinata id new


PT. SINAR KEADILAN UTAMA (SINATA)
Jl. Merpati V No 2, Kelurahan Pesanggrahan, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, 12320.

ALAMAT REDAKSI
Jl. Pdt. Justin Sihombing No. 162, Kelurahan Siopat Suhu, Kecamatan Siantar Timur, Pematangsiantar, 21139, Sumatera Utara.

📧 redaksisinata @ gmail.com