Simalungun, Sinata.id – Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang dilaksanakan di Halaman Tugu Letda Sujono, Perkebunan PTPN IV Regional I Kebun Bandar Betsy, Kecamatan Bandar Huluan, Kabupaten Simalungun dipimpin langsung oleh Gubernur Sumatera Utara, Bobby Afif Nasution, Rabu (1/10/2025)
Agenda tahunan Pemprov Sumut ini turut dihadiri Bupati Simalungun, Anton Achmad Saragih dan Wakil Bupati, Benny Gusman Sinaga bersama dengan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Simalungun.
Upacara sekaligus mengenang peristiwa Gerakan 30 September (G-30S) oleh Partai Komunis Indonesia (PKI) dimana sejumlah tokoh penting menjadi korban kebrutalan PKI masa itu termasuk Letda Sujono yang gugur di areal perkebunan Bandar Betsy Kabupaten Simalungun.
Setelah upacara, dilakukan peletakan karangan bunga di tugu Letda (Purn) Soejono oleh Gubernur Sumut. Turut hadir Forkopimda Provinsi Sumatera Utara, anggota DPRD Sumut dan Kabupaten Simalungun, pejabat tinggi pratama Provinsi Sumatera Utara dan Kabupaten Simalungun, serta undangan lainnya.
Rangkaian kegiatan juga menampilkan peragaan peristiwa Bandar Betsy yang mengakibatkan Letda Sujono tewas dalam tragedi 14 Mei 1965.
Bupati Simalungun, menyampaikan bahwa peringatan ini adalah momen untuk mengenang keberanian Letda Anumarta Sujono dalam menghadapi kekejaman PKI.
“Ini merupakan suatu hal yang luar biasa dari Letda Sujono. Untuk generasi muda, tentunya tetap berjuang, semangat untuk mengenang pahlawan-pahlawan yang telah gugur demi kemajuan bangsa Indonesia,” ujarnya.
Upacara itu diwarnai dengan penyerahan tali asih kepada keluarga Alm. Letda Sujono oleh Gubsu, Bupati Simalungun bersama Wakil Bupati Simalungun, PTPN III Kebun Bandar Betsy, Bapenda Sumut, Badan Keuangan Aset Daerah (BKAD) Sumut, dan perwakilan dari perbankan. (SN11)