Jakarta, Sinata.id – Kabar gembira bagi para penggemar POCO di Indonesia! Melalui akun Instagram resminya, POCO Indonesia telah mengonfirmasi bahwa jajaran flagship terbarunya, POCO F7 Series, akan resmi dirilis di Tanah Air pada Selasa, 15 April 2025, pukul 10.00 WIB. Dua model unggulan, yakni POCO F7 Pro dan POCO F7 Ultra, siap menyapa pasar setelah sebelumnya menjalani debut global pada Maret lalu.
POCO F7 Series
Dengan mengusung slogan “Fearless: Ultrapower Unleashed”, POCO F7 Series menandai kehadiran varian Pro dan Ultra untuk pertama kalinya di Indonesia. Menariknya, hingga saat ini POCO belum mengumumkan kehadiran model reguler POCO F7 di pasar global maupun lokal.
Dari segi spesifikasi, POCO F7 Ultra menjadi varian tertinggi dalam jajaran ini dengan mengandalkan chipset Qualcomm Snapdragon 8 Elite, yang dirancang untuk memberikan performa flagship terbaik. Sementara itu, POCO F7 Pro hadir sebagai opsi di segmen mid-range premium dengan dukungan chipset Snapdragon 8 Gen 3, yang sebelumnya dikenal sebagai prosesor kelas atas dan masih sangat mumpuni untuk berbagai kebutuhan.
Tak hanya unggul dalam hal performa, POCO F7 Series juga dibekali dengan berbagai fitur canggih. Salah satunya adalah chip grafis khusus VisionBoost D7, yang diklaim mampu meningkatkan kualitas visual dan pengalaman gaming secara signifikan. Selain itu, sistem pendingin LiquidCool Technology 4.0 dengan vapor chamber dual-channel IceLoop 3D seluas 5400mm² turut hadir untuk menjaga suhu perangkat tetap stabil saat digunakan dalam aktivitas berat.
Sejak peluncuran globalnya pada akhir Maret lalu, antusiasme terhadap POCO F7 Pro dan POCO F7 Ultra di Indonesia terbilang tinggi. Banyak penggemar yang menantikan kehadiran perangkat ini secara resmi. Lantas, berapa harga yang akan dibanderol untuk kedua model ini? Jawabannya akan segera terungkap dalam waktu dekat. Tetap pantau informasi terbaru dari POCO Indonesia! (*)