Dalam pengungkapan tersebut, polisi menyita enam unit sepeda motor berbagai merek hasil curian, di antaranya:
-
Honda Supra X 125 BK 4085 YBL (merah hitam)
-
Honda Beat
-
Honda CRF (merah)
-
Yamaha Mio
-
Honda Vario
-
Yamaha Jupiter MX
Sementara itu, Kapolres Labuhanbatu AKBP Choky Sentosa Meliala, mengapresiasi kinerja anggotanya yang bereaksi cepat dan solid.
Melalui PLT Kasi Humas Iptu Arwin, Kapolres menyampaikan bahwa keberhasilan ini menunjukkan kesigapan aparat dalam menjaga rasa aman masyarakat.
“Kami akan terus menindak tegas siapa pun yang terlibat dalam tindak kriminal,” tegas Arwin menyampaikan.
Di momen yang sama, Kasat Reskrim AKP Teuku Rivanda Ikhsan juga kembali menegaskan tidak ada ruang bagi pelaku kejahatan untuk beraksi di wilayah hukumnya.
“Kami tidak akan memberi kesempatan sedikit pun kepada jaringan kriminal. Semua bentuk tindak pidana akan kami sikat habis tanpa kompromi,” ujarnya tegas.
Pihak kepolisian juga mengimbau masyarakat agar selalu waspada dan berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan.
“Kami minta masyarakat memastikan kendaraan selalu terkunci ganda dan diparkir di tempat yang aman. Partisipasi publik sangat penting untuk mencegah kejahatan serupa,” tambah Iptu Arwin.
Polres Labuhanbatu menegaskan, komitmen mereka jelas: kehadiran polisi harus memberi rasa aman dan nyaman bagi warga.
Operasi serupa akan terus digelar sebagai bentuk komitmen pemberantasan tindak kriminal yang meresahkan masyarakat. [a46]
penulis: zainal efendi
sumber: polres labuhan batu






