Bekasi, Sinata.id– Kepolisian Resor Metro Bekasi menunjukkan wajah humanisnya lewat aksi sosial yang menyentuh hati. Dalam momen penuh haru, bantuan kursi roda diberikan kepada dua warga yang sangat membutuhkannya—seorang lansia dan seorang anak dengan disabilitas.
Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Mustofa, menyampaikan bahwa kepolisian tidak hanya berperan sebagai penjaga ketertiban, namun juga berkewajiban menjalin kedekatan emosional dengan masyarakat lewat kepedulian sosial.
“Menjadi polisi bukan hanya soal menegakkan hukum. Kami ingin hadir di tengah-tengah masyarakat, memahami kebutuhan mereka, dan menjadi bagian dari solusi,” ujar Kapolres saat penyerahan bantuan, Kamis tanggal 24 April 2025.
Bantuan pertama diberikan kepada Rukiyah (70), warga Kampung Kebon Kopi, Desa Cibarusahjaya, Kabupaten Bekasi. Rukiyah yang mengalami penyakit jantung, gangguan ginjal, serta kelumpuhan saraf telah lama terbaring dan sangat membutuhkan alat bantu mobilitas.
Di tempat berbeda, Polres juga menyalurkan kursi roda untuk Syafik Komarudin (9), anak asal Karangbahagia, Cikarang Utara, yang sejak kecil mengidap celebral palsy. Kursi roda ini diharapkan dapat membantu aktivitas Syafik sehari-hari serta meringankan beban keluarganya.
Aksi sosial ini menjadi bukti nyata bahwa kehadiran aparat kepolisian bukan semata-mata soal keamanan, tapi juga tentang membangun rasa kebersamaan dan empati.
“Kami akan terus berupaya hadir dalam kehidupan masyarakat, sebagai pelayan dan pengayom yang benar-benar peduli,” pungkas Kombes Mustofa.(*)