Suparmo mengalami patah tulang di tangan dan paha kiri, serta luka berat di wajah dan perut.
Sementara Nanda menderita luka robek parah di bagian paha dan lutut kiri. Mobil pelaku yang menabrak langsung kabur, meninggalkan korban tanpa pertolongan sedikit pun.
Petugas yang tiba di lokasi segera mengevakuasi jenazah ke RS Bhayangkara Palembang untuk proses visum.
Dari tempat kejadian, polisi juga mengamankan sepeda motor korban yang hancur di bagian belakang sebagai barang bukti utama.
Penyelidikan kini tengah difokuskan pada penelusuran jejak pelaku. Polisi mengumpulkan keterangan dari sejumlah saksi mata serta memeriksa rekaman CCTV di sekitar lokasi kejadian.
“Kasus ini masih kami selidiki. Tim sedang bekerja menelusuri identitas dan keberadaan pengemudi Toyota Innova tersebut,” tambah Iptu Hermanto. [zainal/a46]