Sinata.id
  • Indeks
  • Headline
  • News
    • Nasional
    • Regional
    • Dunia
    • Pematangsiantar
    • Simalungun
  • Trending
  • Bisnis
    • Investasi
    • Keuangan
  • Sports
    • Bola
      • Liga Champions
      • Liga Inggris
      • Liga Italia
      • Liga Spanyol
  • Teknologi
    • AI
    • Aplikasi
    • Gadget
    • Game
  • Rileks
    • Gaya Hidup
    • Kesehatan
    • Entertainment
      • Seleb
    • Kolom
      • Religi
  • Wisata
No Result
View All Result
Sinata.id
No Result
View All Result
Sinata.id
No Result
View All Result
  • INDEKS
  • Headline
  • News
  • Trending
  • Regional
  • Nasional
  • Bisnis
  • Sports
  • Entertainment
  • Teknologi
  • Wisata
  • Religi

Tim Sinata.id Berpose di Batu Lobang Saat Kunjungan ke Batu Godang

Editor: Redaksi Sinata.id
16 Agustus 2025 | 17:09 WIB
Rubrik: Regional
tim sinata.id berpose di batu lubang.

Tim Sinata.id berpose di Batu Lubang.

Oleh: Ferry SP Sinamo, SH., MH. Redaksi Sinata.id

Dalam perjalanan panjang menuju Desa Batu Godang, Kecamatan Angkola Sangkunur, Kabupaten Tapanuli Selatan Provinsi Sumatera Utara, Tim Sinata.id yang dipimpin langsung oleh Pempinan Umum Martiaman Sijabat menyempatkan diri berhenti di salah satu situs bersejarah yang sangat terkenal di Sumatera Utara, yaitu Batu Lobang (Goa Belanda), terletak di jalur lintas Kabupaten Tapanuli Tengah menuju Sibolga, dan kini menjadi ikon wisata sejarah sekaligus jalur transportasi vital.

tim sinata.id berpose di batu lobang saat kunjungan ke batu godang
Martiaman sijabat, pempinan umum sinata. Id

Kunjungan ini merupakan bagian dari agenda perjalanan Tim Sinata.id, sejak Minggu, 10 Agustus 2025 hingga 14 Agustus 2025, untuk melihat langsung perkembangan pembangunan Pabrik Kelapa Sawit (PKS) di Desa Batu Godang, yang digagas oleh Bosrin (tokoh masyarakat Batu Godang).

PKS ini dibangun PT Rejaki Abadi Godang ( PT RAG), yang terletak di Kampung Sitanggiling, Desa Batu Godang. Kehadiran PKS disambut hangat masyarakat, karena diyakini akan membuka lapangan kerja baru, serta meningkatkan perekonomian desa.

“Luar biasa kehandalan Bosrin yang mampu menggait investor untuk membangun PKS di Sitanggiling. Inilah bentuk nyata dari tokoh masyarakat yang mau berjuang untuk kemajuan kampung halamannya,” ujar Martiaman Sijabat dalam perjalanan menuju lokasi kepada penulis.

Sejarah Batu Lobang (Goa Belanda)

Batu Lobang, atau yang lebih dikenal dengan sebutan Goa Belanda, merupakan peninggalan kolonial Belanda yang dibangun sekitar tahun 1930-an. Terowongan sepanjang ±200 meter dengan lebar 5 meter ini dipahat langsung dari batu pegunungan keras menggunakan tenaga kerja paksa (rodi) penduduk lokal.

Fungsi utama Batu Lobang kala itu adalah jalur pertahanan militer sekaligus akses transportasi strategis yang menghubungkan pelabuhan Sibolga dengan wilayah pedalaman Tapanuli. Hingga kini, lorong bersejarah tersebut berdiri kokoh, menjadi saksi bisu penderitaan rakyat sekaligus bukti keuletan bangsa.

tim sinata.id berpose di batu lobang saat kunjungan ke batu godang
Pt rejeki abadi godang telah membangun pks di batu godang, kapasitas 30 ton/jam.

Kini, Batu Lobang ditetapkan sebagai Cagar Budaya yang dilindungi oleh UU No. 11 Tahun 2010 tentang Cagar Budaya, sehingga dilarang merusak maupun mengambil bagian dari struktur bersejarah ini.

Human Interest di Dalam Batu Lobang

Ketika Tim Sinata.id memasuki lorong Batu Lobang, suasana khas langsung menyergap. Mulut terowongan tampak gelap, udara di dalam terasa dingin, dan hanya cahaya lampu kendaraan yang menjadi penerang. Suara tetesan air dari dinding bebatuan menambah kesan mistis, seolah menyimpan kisah pilu para pekerja paksa yang pernah dipaksa membangunnya.

Aroma lembap bebatuan mempertegas nuansa berbeda dari jalur biasa. Tidak heran bila banyak pengendara yang baru pertama kali melewati Batu Lobang merasa takjub sekaligus terenyuh membayangkan kerja keras di balik bangunan monumental ini.

Batu Lobang sebagai Destinasi Wisata Kekinian

Selain menyimpan nilai sejarah, Batu Lobang kini juga menjadi destinasi wisata favorit. Panorama jalan berkelok dengan tebing menjulang, suasana hutan tropis yang sejuk, serta lorong tua penuh sejarah menjadikannya spot unik untuk berswafoto.

Banyak wisatawan maupun pelintas jalan yang berhenti sejenak untuk *mengambil gambar di depan plang* Cagar Budaya Batu Lobang, sebagaimana yang dilakukan Tim Sinata.id. terdiri dari Pemimpin Umum Martiaman Sijabat, Wkl Pemimpin umum Ferry SP Sinamo, redaktur Tumpal P Tanjung dan Fendi Sibarani, dari Sibolga, lokasi ini dapat ditempuh sekitar 30 menit perjalanan darat, sementara dari Tarutung atau Tapanuli Utara sekitar 2 jam perjalanan.

Tips Aman Melintasi Batu Lobang:
1. Nyalakan lampu kendaraan sebelum masuk lorong.
2. Kurangi kecepatan dan tetap waspada.
3. Perhatikan kendaraan dari arah berlawanan.
4. Jika berhenti untuk berfoto, pastikan posisi kendaraan aman.

Sinata.id Menghargai Sejarah dan Budaya

Bagi Martiaman Sijabat, singgah di Batu Lobang bukan hanya soal dokumentasi perjalanan, tetapi juga bentuk penghargaan terhadap sejarah dan budaya bangsa.

“Setiap generasi harus tahu sejarah. Batu Lobang ini bukan sekadar jalur lintas biasa, melainkan bukti perjuangan bangsa kita melawan penjajahan. Tempat ini adalah saksi bisu penderitaan sekaligus keteguhan rakyat di masa lalu,” tegasnya.

Dengan perjalanan selama 5 hari tersebut, Tim Sinata.id tidak hanya membawa misi jurnalistik untuk meliput pembangunan PKS di Batu Godang, tetapi juga mengajak pembaca menjaga warisan budaya, serta menikmati keindahan sejarah yang tersimpan di Batu Lobang, Tapanuli Tengah. Horas. (*)

Tags: Batu GodangKabupaten Tapanuli SelatanKecamatan Angkola Sangkunur

Berita Terkait

farhan ingatkan generasi muda di hari kesaktian pancasila agar terus menanamkan nilai kebangsaan dan tidak melupakan makna pancasila.
Regional

Hari Kesaktian Pancasila, Farhan Ingatkan Pemuda Jangan Lupakan Nilai Kebangsaan

Editor: Ariami Tambunan
1 Oktober 2025 | 18:04 WIB

Sinata.id – Wali Kota Bandung Muhammad Farhan menegaskan pentingnya momen peringatan Hari Kesaktian Pancasila sebagai ajang memperbarui komitmen seluruh anak bangsa...

Baca SelengkapnyaDetails
wakil wali kota bandung pastikan langkah darurat perbaikan kirmir sungai cikapundung segera dilakukan paling lama 2 hari ke depan.
Regional

Kirmir Sungai Cikapundung Coplok, Erwin: Stop Mancing Saat Hujan Deras

Editor: Ariami Tambunan
1 Oktober 2025 | 17:56 WIB

Sinata.id – Warga sekitar Sungai Cikapundung lega setelah pemerintah kota turun langsung merespons keluhan soal kirmir coplok (runtuh). Respons cepat...

Baca SelengkapnyaDetails
upacara hari kesaktian pancasila 2025 di medan berlangsung syahdu di bawah hujan. rico tri putra bayu waas ajak asn sarapan bersama.
Regional

Perayaan Hari Kesaktian Pancasila di Medan Dibalut Rintik Hujan

Editor: Ariami Tambunan
1 Oktober 2025 | 17:43 WIB

Sinata.id - Rintik hujan menyelimuti halaman Balai Kota Medan Rabu pagi (1/10/2025). Namun, suasana khidmat tak sedikitpun berkurang ketika Wali...

Baca SelengkapnyaDetails
kebakaran hebat melanda asia mega mas, hanguskan 13 rumah di medan. wali kota rico waas hadir langsung menyerahkan bantuan.
Regional

13 Rumah di Medan Ludes Dilalap Api, Wali Kota Turun Tangan

Editor: Ariami Tambunan
1 Oktober 2025 | 17:32 WIB

Sinata.id - Tangis dan pelukan haru menyelimuti suasana ketika para korban kebakaran di kawasan Jalan Asia Mega Mas, Medan, dipertemukan...

Baca SelengkapnyaDetails
persiapan mtq ke-xx toba dimatangkan, 6 cabang diperlombakan. dok pemkab toba
Regional

200 Peserta Siap Berlaga di MTQ ke-XX di Toba, Digelar 9-11 Oktober Mendatang

Editor: Redaksi Sinata 2
1 Oktober 2025 | 16:11 WIB

Toba, Sinata.id - MTQ ke XX  tingkat Kabupaten Toba 2025 direncanakan digelar di Mesjid Nurul Iman, Desa Ligaliga Peatalun, Simarmar,...

Baca SelengkapnyaDetails

Berita Terbaru

Regional

Hari Kesaktian Pancasila, Farhan Ingatkan Pemuda Jangan Lupakan Nilai Kebangsaan

1 Oktober 2025 | 18:04 WIB
Regional

Kirmir Sungai Cikapundung Coplok, Erwin: Stop Mancing Saat Hujan Deras

1 Oktober 2025 | 17:56 WIB
Regional

Perayaan Hari Kesaktian Pancasila di Medan Dibalut Rintik Hujan

1 Oktober 2025 | 17:43 WIB
Regional

13 Rumah di Medan Ludes Dilalap Api, Wali Kota Turun Tangan

1 Oktober 2025 | 17:32 WIB
Dunia

Gempa di Filipina Tewaskan 69 Orang, Korban Luka Terus Bertambah

1 Oktober 2025 | 17:31 WIB
Gadget

Murah Meriah! Samsung Galaxy M07 Dibekali Spek Gahar dan Update 6 Tahun

1 Oktober 2025 | 17:22 WIB
Simalungun

Peringatan Kesaktian Pancasila di Simalungun, Generasi Muda Diajak Teladani Pahlawan

1 Oktober 2025 | 17:20 WIB
Dunia

Pemerintah AS Shutdown, Ini Artinya

1 Oktober 2025 | 16:35 WIB
Pematangsiantar

Dosen Diduga Lecehkan Mahasiswa, Universitas Nomensen Siantar Gelar Investigasi

1 Oktober 2025 | 16:30 WIB
Regional

200 Peserta Siap Berlaga di MTQ ke-XX di Toba, Digelar 9-11 Oktober Mendatang

1 Oktober 2025 | 16:11 WIB
Regional

Dari Medan untuk Washington: Kahiyang Ayu Perkenalkan Kekayaan Wastra ke Istri Dubes AS

1 Oktober 2025 | 16:01 WIB
Regional

Gubernur Bobby Larang Rumah Sakit di Sumut Tolak Pasien

1 Oktober 2025 | 15:53 WIB
  • Indeks
  • Pedoman
  • Privacy
  • Redaksi
  • ToS
  • News Map
  • Site Map
Seedbacklink

© 2025

logo sinata id new


PT. SINAR KEADILAN UTAMA (SINATA)
Jl. Merpati V No 2, Kelurahan Pesanggrahan, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, 12320.

ALAMAT REDAKSI
Jl. Pdt. Justin Sihombing No. 162, Kelurahan Siopat Suhu, Kecamatan Siantar Timur, Pematangsiantar, 21139, Sumatera Utara.

📧 redaksisinata @ gmail.com

No Result
View All Result
  • Indeks
  • Headline
  • News
    • Nasional
    • Regional
    • Dunia
    • Pematangsiantar
    • Simalungun
  • Trending
  • Bisnis
    • Investasi
    • Keuangan
  • Sports
    • Bola
      • Liga Champions
      • Liga Inggris
      • Liga Italia
      • Liga Spanyol
  • Teknologi
    • AI
    • Aplikasi
    • Gadget
    • Game
  • Rileks
    • Gaya Hidup
    • Kesehatan
    • Entertainment
      • Seleb
    • Kolom
      • Religi
  • Wisata

© 2025

logo sinata id new


PT. SINAR KEADILAN UTAMA (SINATA)
Jl. Merpati V No 2, Kelurahan Pesanggrahan, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, 12320.

ALAMAT REDAKSI
Jl. Pdt. Justin Sihombing No. 162, Kelurahan Siopat Suhu, Kecamatan Siantar Timur, Pematangsiantar, 21139, Sumatera Utara.

📧 redaksisinata @ gmail.com

Sinata.id