Medan, Sinata.id – Seribu siswa dari 27 SMA, SMK, dan Madrasah Aliyah di Medan adu kreativitas pada Sabtu (27/9/2025). Mereka saling unjuk disiplin, kekompakan, dan kelihaian membentuk formasi. Semua demi satu tujuan, merebut Piala Wali Kota Medan dan hadiah total Rp100 juta, dalam lomba Kreasi Formasi (Kreafor) Pemuda tahun 2025.
Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas, membuka hajatan ini.
Rico beralasan, momentum ini dianggap penting sebagai api baru yang harus menyulut semangat generasi muda.
“Pemuda Medan harus jadi generasi emas, sehat, cerdas, disiplin, dan penuh prestasi,” ujarnya.
Tak main-main, Rico mengingatkan bahwa sejarah bangsa selalu menulis nama pemuda di garis depan perubahan.
Karena itu, Pemko Medan, katanya, akan terus membuka ruang agar kreativitas, inovasi, dan jiwa kepemimpinan tumbuh sejak dini.
“Jangan biarkan kesempatan ini lewat begitu saja,” imbuh Rico di hadapan ribuan mata peserta yang menatap penuh antusias.
Lebih dari sekadar kompetisi, Kreafor diposisikan sebagai laboratorium mental.
Di balik gerakan barisan yang kaku tapi indah, tersimpan nilai sportivitas, keuletan, dan kerja sama.
“Bertandinglah dengan semangat, jaga sportivitas, dan tunjukkan karya terbaik,” tambanya.
Instruksi itu seolah menampar siapa pun yang hanya datang sekadar mengejar juara.
Di sinilah, kata Rico, anak-anak muda diuji untuk menjadi calon pemimpin masa depan.
Rico kembali menegaskan, Kreafor 2025 adalah bukti sahih Pemko Medan serius membangun karakter pemuda.
“Kemenangan bukan hanya soal piala, tapi tentang menempa diri jadi pribadi tangguh,” pesan Rico.
Cuma Sekadar Seremoni Belaka?
Sementara itu, Kadispora T. Chairuniza merinci tujuan kegiatan ini, yakni untuk melatih disiplin, membentuk mental baja, mengikat silaturahmi antar pelajar, hingga menyalakan kembali semangat kolektif yang mulai pudar.
Dari devile terbaik, formasi komedi, komandan pasukan, hingga kostum paling memukau, semua kategori diperebutkan.
Setiap peserta dipaksa keluar dari zona nyaman, menunjukkan sisi terbaik yang mereka miliki.
Kehadiran para pejabat pada acara ini, mulai dari Kadis Pendidikan Benny Sinomba Siregar, Kepala Kesbangpol Andy Mario, hingga unsur Muspika, membuat acara ini kental nuansa seremoni. (SN7)