Pematangsiantar, Sinata.id – Wali Kota Pematangsiantar, Wesly Silalahi SH MKn berikan teladan positif kepada masyarakat, dengan memanfaatkan halaman rumah dinas dengan tanaman untuk kebutuhan dapur.
Halaman (pekarangan) Rumah Dinas Wali Kota Pematangsiantar yang terletak di Jalan MH Sitorus, ditanami Wali Kota dengan tanaman cabai, terong, tomat dan jeruk, di sela-sela kesibukannya.
Tanaman untuk kebutuhan dapur rumah tangga tersebut, ditanam pada media polibag dan pot bunga. Tak lupa, Wesly juga memberikan pupuk organik yang ramah lingkungan.
Kepada Sinata.id, Kamis 15 Mei 2025, Wali Kota yang saat itu bersama Sekretaris Dinas Tenaga Kerja Hennawati Saragih SP, mengatakan, kegiatan bercocok tanam di pekarangan rumah, bukan semata untuk menghijaukan lingkungan. Tetapi, juga sebagai bentuk ketahanan pangan keluarga. Apalagi biayanya cukup terjangkau.
“Dengan memanfaatkan pekarangan dan menanam kebutuhan dapur sehari-hari, kita tidak hanya menghemat pengeluaran rumah tangga. Tetapi juga mendapatkan hasil yang sehat dan aman untuk dikonsumsi. Ini sudah saya buktikan sendiri di rumah dinas, dan hasilnya bisa langsung dinikmati,” ujar Wesly Silalahi.
Lebih lanjut, Wali Kota mengajak masyarakat Pematangsiantar untuk melakukan hal yang sama, dengan memanfaatkan pekarangan rumah.
Menurutnya, jika masyarakat mau memulai dari hal kecil di rumahnya masing-masing, maka akan ada dampak besar bagi kemandirian pangan, lingkungan, dan juga kebersamaan keluarga.
“Bercocok tanam bukan hal sulit. Cukup dengan kemauan dan sedikit usaha, hasilnya bisa dirasakan langsung oleh keluarga. Mari kita ubah cara pandang kita, dan mulai dari rumah,” tuturnya memberikan inspirasi kepada warga. (Ferry SP Sinamo)