Pematangsiantar, Sinata.id – Walikota Pematangsiantar Wesly Silalahi bersama pimpinan perbankan menyerahkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) secara simbolis kepada pelaku UMKM pada puncak acara Bulan Inklusi Keuangan (BIK) 2025 di Gedung Serbaguna Pemko Pematangsiantar, Selasa (4/11/2025).
KUR berasal dari Bank BRI, Bank Sumut, PT Pegadaian, dan PT Permodalan Nasional Madani (PNM).
Acara yang mengusung tema “Inklusi Keuangan untuk Semua, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju” ini bertujuan memperluas akses masyarakat terhadap layanan keuangan formal sebagai dasar peningkatan kesejahteraan dan kemandirian finansial.
Wesly menjelaskan bahwa Bulan Inklusi Keuangan yang biasanya diadakan setiap Oktober, baru bisa terlaksana pada awal November tahun ini. Ia menekankan pentingnya inklusi keuangan dalam memudahkan masyarakat memiliki akses terhadap produk dan layanan keuangan, mulai dari pembukaan rekening bank hingga asuransi, pembiayaan, serta investasi.
Program kegiatan BIK 2025 meliputi kampanye peningkatan kesadaran masyarakat, edukasi keuangan untuk generasi muda, serta promosi produk keuangan dengan berbagai insentif seperti diskon dan cashback.