Sinata.id
  • Indeks
  • Headline
  • News
    • Nasional
    • Regional
    • Dunia
    • Pematangsiantar
    • Simalungun
  • Trending
  • Bisnis
    • Investasi
    • Keuangan
  • Sports
    • Bola
      • Liga Champions
      • Liga Inggris
      • Liga Italia
      • Liga Spanyol
  • Teknologi
    • AI
    • Aplikasi
    • Gadget
    • Game
  • Rileks
    • Gaya Hidup
    • Kesehatan
    • Entertainment
      • Seleb
    • Kolom
      • Religi
  • Wisata
No Result
View All Result
Sinata.id
No Result
View All Result
Sinata.id
No Result
View All Result
  • INDEKS
  • Headline
  • News
  • Trending
  • Regional
  • Nasional
  • Bisnis
  • Sports
  • Entertainment
  • Teknologi
  • Wisata
  • Religi

Target Harga Saham BBRI Naik Tajam, BRI Siap Perkuat Pembiayaan UMKM

Editor: Zainal Efendi
18 September 2025 | 15:53 WIB
Rubrik: Keuangan
goldman sachs merekomendasikan saham bri ke level buy dengan target harga rp4.760. dukungan dana pemerintah rp55 triliun memperkuat likuiditas bri dan ekspansi kredit bagi sektor umkm.

Goldman Sachs merekomendasikan saham BRI ke level buy dengan target harga Rp4.760. Dukungan dana pemerintah Rp55 triliun memperkuat likuiditas BRI dan ekspansi kredit bagi sektor UMKM.

Jakarta, Sinata.id – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) kembali mencuri perhatian pasar keuangan internasional setelah memperoleh momentum positif dan kepercayaan besar dari investor global.

Goldman Sachs, lembaga keuangan ternama dunia, pada Jumat (12/9/2025) resmi menaikkan rekomendasi saham BBRI dari neutral menjadi buy dengan target harga baru Rp4.760 per lembar, jauh lebih tinggi dibandingkan proyeksi sebelumnya Rp4.180.

Langkah Goldman Sachs ini menegaskan posisi BRI sebagai salah satu saham perbankan nasional yang paling diburu investor. Dukungan terhadap BRI juga diperkuat kebijakan Kementerian Keuangan RI yang menempatkan dana pemerintah sebesar Rp200 triliun pada kelompok Himbara.

Dari jumlah tersebut, BRI menerima alokasi terbesar, yakni Rp55 triliun. Penempatan dana ini diyakini menjadi katalis positif yang memperkuat likuiditas dan mempercepat ekspansi kredit, terutama ke sektor usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Menurut catatan Bloomberg Intelligence, BRI dipandang sebagai bank yang paling diuntungkan dibandingkan anggota Himbara lainnya. Fundamental likuiditas perbankan nasional dinilai semakin solid, mendukung proyeksi pertumbuhan BRI. Konsensus Bloomberg turut menunjukkan optimisme pasar: dari 39 analis yang memantau BBRI, 31 memberikan rekomendasi beli dan tujuh menyarankan tahan, dengan target harga konsensus Rp4.602 per saham untuk 12 bulan mendatang.

Performa BRI sendiri mencerminkan kekuatannya di sektor UMKM. Hingga akhir kuartal II 2025, total kredit yang telah disalurkan mencapai Rp1.363,3 triliun, dengan 84,4% atau sekitar Rp1.150 triliun diarahkan ke segmen UMKM. Pencapaian ini menegaskan posisi BRI sebagai pemimpin pasar dalam pembiayaan UMKM dan penggerak ekonomi kerakyatan di Indonesia.

Direktur Utama BRI, Hery Gunardi, menyebut penempatan dana pemerintah Rp55 triliun sebagai bukti kepercayaan negara terhadap kinerja perseroan. “Dana ini bukan hanya memperkuat likuiditas kami, tetapi juga membuka ruang lebih besar untuk mempercepat ekspansi kredit, khususnya bagi UMKM dan program prioritas pemerintah,” ujarnya.

Hery optimistis kebijakan ini akan menciptakan efek berganda yang luas, mulai dari penciptaan lapangan kerja, peningkatan daya beli masyarakat, hingga mendorong pertumbuhan ekonomi nasional yang inklusif dan berkelanjutan.

Lebih lanjut, Hery menegaskan bahwa BRI akan tetap mengedepankan prinsip kehati-hatian (prudential banking) dan tata kelola perusahaan yang baik (good corporate governance). “Kami berkomitmen memastikan setiap rupiah disalurkan tepat sasaran dan memberi nilai tambah nyata bagi nasabah, pelaku UMKM, serta perekonomian Indonesia secara keseluruhan,” katanya. (A46)

Tags: Bank Rakyat Indonesia (BRI)Goldman SachsUsaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM)

Berita Terkait

bni catat laba bersih rp15,12 triliun pada kuartal iii 2025, ditopang pertumbuhan kredit 10,5% dan lonjakan transaksi aplikasi wondr by bni.
Keuangan

BNI Catat Laba Rp15,12 Triliun di Kuartal III 2025

Editor: Ariami Tambunan
24 Oktober 2025 | 13:48 WIB

Sinata.id - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI), sepanjang sembilan bulan pertama tahun 2025, sukses mengantongi laba bersih Rp15,12...

Baca SelengkapnyaDetails
ihsg menguat di awal pekan dari 0,96% ke level 7.992, didorong sentimen positif dari meredanya tensi dagang as–china.
Keuangan

IHSG Menguat di Awal Pekan, Bursa Asia Kompak Menghijau

Editor: Ariami Tambunan
20 Oktober 2025 | 16:02 WIB

Sinata.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) membuka perdagangan awal pekan dengan langkah mantap. Senin pagi (20/1/2025) pukul 09.00 WIB,...

Baca SelengkapnyaDetails
bank indonesia melaporkan posisi utang luar negeri indonesia mencapai us$431,9 miliar atau rp7.160,3 triliun pada agustus 2025.
Keuangan

Utang Luar Negeri RI Rp7.160 Triliun dengan Pertumbuhan Melambat

Editor: Ariami Tambunan
16 Oktober 2025 | 17:45 WIB

Sinata.id - Bank Indonesia mencatat utang luar negeri Indonesia pada Agustus 2025 mencapai jumlah fantastis, yakni US$431,9 miliar atau setara...

Baca SelengkapnyaDetails
penerbitan utang negara apbn 2025 ditekan, harga obligasi naik dan membuat investor surat utang domestik semakin antusias.
Keuangan

Surat Utang Negara Diserbu Investor Imbas Kebijakan Fiskal Pemerintah

Editor: Ariami Tambunan
16 Oktober 2025 | 17:26 WIB

Sinata.id - Pasar obligasi dalam negeri kembali bergairah, setelah Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa memberi sinyal akan mengurangi penarikan utang...

Baca SelengkapnyaDetails
menteri keuangan purbaya yudhi sadewa menyatakan pemerintah mempertimbangkan pengurangan penarikan utang negara dalam apbn 2025 demi efisiensi anggaran. utang tidak akan diterbitkan jika tidak diperlukan.
Keuangan

Utang Negara Melonjak 31,7 Persen, Purbaya Pertimbangkan Stop Penerbitan SBN

Editor: Ariami Tambunan
16 Oktober 2025 | 17:14 WIB

Sinata.id - Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa memberi sinyal bahwa pemerintah tidak akan memaksakan penarikan utang baru dalam APBN 2025...

Baca SelengkapnyaDetails

Berita Terbaru

Regional

Pemprovsu Segel Tempat Hiburan Malam Blue Night

3 November 2025 | 22:13 WIB
Simalungun

Waspadalah! Dokumen BKPSDM Simalungun Dipalsukan

3 November 2025 | 21:28 WIB
Pematangsiantar

Pemko Siantar Bakal Tutup Tempat Hiburan Tak Sesuai Peruntukan

3 November 2025 | 20:32 WIB
Simalungun

Dituntut 13 Tahun, Hakim PN Simalungun Vonis Asiong 15 Tahun Penjara

3 November 2025 | 19:53 WIB
Simalungun

Lansia di Landbouw Ngaku Tak Pernah Terima Susu PMT

3 November 2025 | 19:26 WIB
Pematangsiantar

Jaksa Tuntut Tata Nabila Cs 8 Tahun, Hakim PN Siantar Vonis 2,5 Tahun

3 November 2025 | 19:19 WIB
Nasional

KPK Gelar OTT di Riau

3 November 2025 | 19:05 WIB
News

Kombes Calvijn Minta Jajaran Cepat Tanggapi Laporan Warga: Jangan Tunggu Viral!

3 November 2025 | 17:23 WIB
Regional

Kapolres Tapteng Tegaskan Anggotanya Korban, Bukan Provokator Kerusuhan

3 November 2025 | 17:12 WIB
News

3 Zona Rawan di Peta Kejahatan Medan, Tembung Peringkat Atas!

3 November 2025 | 17:08 WIB
Simalungun

Warga Nagori Landbouw Minta PLN Pasang Tiang Listrik di Huta I

3 November 2025 | 16:51 WIB
News

Fakta Pengungkapan 159 Kasus Kriminal di Medan: Begal, Geng Motor, ‘Rayap Besi’, hingga ‘Pompa’

3 November 2025 | 16:47 WIB
  • Indeks
  • Pedoman
  • Privacy
  • Redaksi
  • ToS
  • News Map
  • Site Map
Seedbacklink

© 2025

logo sinata id new


PT. SINAR KEADILAN UTAMA (SINATA)
Jl. Merpati V No 2, Kelurahan Pesanggrahan, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, 12320.

ALAMAT REDAKSI
Jl. Pdt. Justin Sihombing No. 162, Kelurahan Siopat Suhu, Kecamatan Siantar Timur, Pematangsiantar, 21139, Sumatera Utara.

📧 redaksisinata @ gmail.com

No Result
View All Result
  • Indeks
  • Headline
  • News
    • Nasional
    • Regional
    • Dunia
    • Pematangsiantar
    • Simalungun
  • Trending
  • Bisnis
    • Investasi
    • Keuangan
  • Sports
    • Bola
      • Liga Champions
      • Liga Inggris
      • Liga Italia
      • Liga Spanyol
  • Teknologi
    • AI
    • Aplikasi
    • Gadget
    • Game
  • Rileks
    • Gaya Hidup
    • Kesehatan
    • Entertainment
      • Seleb
    • Kolom
      • Religi
  • Wisata

© 2025

logo sinata id new


PT. SINAR KEADILAN UTAMA (SINATA)
Jl. Merpati V No 2, Kelurahan Pesanggrahan, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, 12320.

ALAMAT REDAKSI
Jl. Pdt. Justin Sihombing No. 162, Kelurahan Siopat Suhu, Kecamatan Siantar Timur, Pematangsiantar, 21139, Sumatera Utara.

📧 redaksisinata @ gmail.com